Resep Sayur Bening - Siapa sih yang tidak mengenal masakan yang satu ini, iya sayur yang di kenal akan Gizinya ini, yang bagus untuk anak anak, mada untuk kesempatan kali ini aku akan mencoba membagikan Resep Bening dengan bahan dasar
Bayam dan Juga Jagung manis, Tapi kalau lebih enek menurutku teman-teman bisa mengganti jagungnya dengan Putren Jagung manis, akan jauh lebih enak.
Nah berubung hari ini akan panas jadi rasanya Cocok baget kalau siang nanti kita mencoba untuk memperakteka Sayur Bening ini, yang pastinya akan membuat Segar dapur anda, nah kita langsung lihat yuk Cara membuat sayur bening di bawah ini.
Resep Cara Membuat Sayur Bening
|
Sayur Bening |
Bahan yang diperlukan :
- 3 ikat bayam segar
- 3 buah jagung muda, satu jagung dipotong jadi empat, atau disisir
- 6 siung bawang merah, diiris
- 1/2 jari temu kunci
- 2 batang daun seledri, diiris
- 2 sendok teh gula pasir
- 1 sendok makan garam
- 1500 cc air
Cara Membuat Sayur Bayam Jagung Bening :
- Pertama rebuslah air dan masukan jagung hingga mendidih, pastikan jagung agak empuk.
- Kemudian masukkan bumbunya.cicipi, biarkan mendidih
- Nah sekarang masukan daun bayam segar tadi, biarkan 5 menit kemudian angkat.selesai.
Tips :
Sayur bayam yang telah lama didiamkan berbahaya, ini terjadi karena adanya proses oksidasi yang terjadi antara udara dan bayam. Jadi sekali masak harus habis.
Nah untuk membuatnya tidaklah terlalu Rumit bukan, aku yakin teman-teman pasti bisalah membuatnya sendiri di rumah, Selamat mencoba ya. Baca juga Resep sebelumnya yang udah aku berikan Yakni
Resep Kue Kastengel, Sampai ketemu lagi di artikel berikutnya, Thanks.